Tuesday 10 January 2017

PEMBINAAN DARI DINAS PENDIDIKAN KOTA BOGOR

Dinas Pendidikan Kota Bogor memiliki bidang yang secara khusus menangani pendidikan non-formal dan informal. Karena itu, bidang ini bernama Bidang PNFI atau Bidang Pendidikan Non-Formal dan Informal, yang dipimpin seorang Kabid atau Kepala Bidang. Bidang PNFI menangani antara lain berbagai jenis kursus dan pelatihan, Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat dan Pendidikan Anak Usia Dini.

Seorang Kepala Seksi Kursus dibantu beberapa staf secara khusus mendampingi dan membantu lembaga-lembaga kursus dan pelatihan di 6 kecamatan di Kota Bogor. Selain itu juga ada beberapa penilik pendidikan luar sekolah yang terus memantau dan mendampingi semua lembaga kursus dan pelatihan.

Salah satu bentuk kunjungan kerja Bidang PNFI
Dinas Pendidikan Kota Bogor
LKP Ratika Mutiara sebagai salah satu pusat kursus tata kecantikan rambut di Bogor berusaha membina hubungan baik dengan Dinas Pendidikan Kota Bogor. Karena itu, entah Kabid, entah Kasi atau Penilik beberapa kali mengunjungi LKP Ratika Mutiara dalam rangka kunjungan kerja, silaturahmi, sosialasi program pemerintah dan kegiatan lainnya sesuai tugas pokok dan fungsi mereka. Bagi LKP Ratika Mutiara, kunjungan dan pendampingan tersebut sangat membantu meningkatkan kualitas lembaga dan peserta didik dan memberi rasa percaya diri bagi lembaga.


Bila Anda ingin mendapatkan informasi lebih lanjut tentang kursus tata kecantikan rambut di Bogor serta tentang LKP Ratika Mutiara, silakan menghubungi datang ke Jl. Raya Perdana B3 Kompleks Budi Agung Bogor, atau menelpon ke nomor. 0251-8317208 atau 0818-725-126 atau melalui email ke ratikamutiara@gmail.com.